29/08/2013

Cerita Tentang Gunung dan Laut








Aku pernah berjalan di atas bukit
Tak ada air
Tak ada rumput
Tanah terlalu kering untuk ditapaki
Panas selalu menghantam kaki dan kepalaku

Aku pernah berjalan diatas laut
Tak ada tanah
Tak ada batu
Air selalu merayu
Menggodaku masuk ke dalam pelukannya

Tak perlu tertawa atau menangis
Pada gunung dan laut
Karena gunung dan laut
Tak punya rasa

Aku tak pernah melihat gunung menangis
Biarpun matahari membakar tubuhnya
Aku tak pernah melihat laut tertawa
Biarpun kesejukkan bersama tariannya


Source: bidorbuy.co.za





 

Lagi suka Payung Teduh, apalagi lagu yang ini. Kemarin abis nyari album pertamanya tapi nggak dapet huhu akhirnya beli yang Dunia Batas aja, nggak apa-apa masih ada salah satu lagu favorit, Untuk Perempuan Yang Sedang di Pelukan. Lagunya.........manis. #bukankode

2 comments:

  1. Payung teduh itu nama grup band atau apa yaa?

    ReplyDelete
    Replies
    1. Iya, Payung Teduh itu nama grup band ^^
      Beberapa lagu mereka bisa didengarkan di sini:
      https://soundcloud.com/keluarga-taring/sets/payung-teduh

      Selamat menikmati lagu-lagunya!

      Delete